Sabtu, 15 Desember 2012

Guru Ngaji Curhat Habis dengan Fasha



DI NANTI WARGA : Sy. Fasha berdialog bersama warga.


Dialog Bersama Warga Tahtul Yaman.

Jambi - Warga, Tahtul Yaman antusias menyambut kehadiran kandiddat Walikota Jambi SY. FASHA. Hadir dalam pertemauan itu, Ketua RT. 01, 02, 03 dan 06 serta para tuan guru dari Ponpes Jauharen Guru H. Abd. Rozak, Hamid Abubakar, Abubakar Ahmad, Munzir, Bunyamin, guru Halimah serta undangan lainnya.
Mereka rela menunggu kedatangan Fasha yang molor hampir 1,5 jam dari jadwal yang ditentukan. Dialog ini diprakarsai oleh tim pemenangan LAGA - BAT (Keluarga dan Kerabat) Kecamatan Pelayangan, Hendri Chan. Mengawali sambutannya, Fasha meminta maaf atas keterlambatannya menghadiri pertemuan itu.

"Sesungguhnya saya sudah menuju ketempat ini dari jam 1.30 tadi (kemarin) dari jadwal jam 2.00 siang, tapi diperjalanan, saya ditelepon Ketua Partai saya untuk dipertemukan dengan salah satu calon mitra, pendamping saya dikarenakan nama - nama tersebut akan segera diusulkan kepusat untuk ditetapkan salah satunya," Terang Fasha. Mendengar hal tersebut warga langsung teriak. "Alhamdulillah akhirnya ado jugo pendamping bapak," Kata warga.

Dalam Sambutannya, Fasha menyampaikan visinya untuk menjadikan Kota Jambi Sejajar kemajuannya dengan ibu kota Provinsi tetangga antara lain seperti Kota Pekanbaru, Kota Padang, Kota Palembang, kita tidak perlu mencontoh negara lain. Tapi yang lokal dan berdekatan saja. Supaya studi bandingnya dekat saja, untuk mewujudkan visi tersebut, kami akan melakukan 10 program misi yang sudah diatur dalam perencanaan jangka pendek (prioritas), jangka menengah, jangka panjang, disertai dengan target dan sasaran pencapaiannya, ada tolak ukurnya nanti, kita akan gabungkan semua stake holder yang ada dalam masyarakat, bersama - sama dengan pemerintah kita harus berlari untuk mengejar ketertinggalan kita, semua harus dimulai dari titik nol. Jangan takut gagal ! seru Fasha, disambut teriakan warga "Bangkitlah Jambiku". 
"Apabila ada pihak - pihak yang menyangsikan dengan rencana program yang akan saya lakukan, mari kita duduk satu meja untuk membahas ini guna kesempurnaan program - program tersebut," tukas Fasha.

Tokoh masyarakat Abdul Hamid dari Tahtul Yaman, memberikan apresiasi positif atas niatan tersebut. "Sayo ko sudah tuo, sayo kepingin melihat kota seberang nih berubah jangan cam iko dari tahun ke tahun. KTP sayo nih, KTP Kota Jambi tapi keadaan kami ko cam didusun kabupaten, sekarang kito cubo dulu yang baru, kalo yang laen sudah pernah galo kito cubo kemaren tapi dak tentu halnyo,". Lalu disambut teriakan warga. " Benerlah Pakdo".

Salah satu guru ngaji PAMI Dewi mengatakan, kekagumannya dengan program Fasha. "Tadi sayo mendengar program bapak tentang Agama, sayo tertarik nian dengan hal itu. Karena kami para guru ngaji, sepertinya dak tersentuh oleh program pemerintah saat ini, jumlah kami ada 3.000-an, tapi yang dapat insentif hanya 2.000 orang itu pun minim sekali, cam mano kawan kami yang seribu lagi pak ? Tolonglah bapak perhatikan nasib kami yang cuma sekedar guru ngaji, kami dak mungkin mintain anak - anak dengan iuran yang tinggi, tapi kami jugo nak makan pak, kalo perut kami dan anak - anak kami lapar, cam mano kami nak ngajar dengan baik,"ujar ibu Dewi.

Semua permasalahan dan keluhan warga ditampung oleh Fasha. " Nah kalo hal ini adalah tugas walikota kedepan, Insya Allah menjadi prioritas sayo kedepan sekironyo sayo dipercayakan memimpin kedepan, amin," kata Fasha. Fasha berpesan, Kota Jambi Seberang menjadi perhatian prioritasnya. "Karena memang sangat timpang. Pembangunannya, meskipun perolehan suara saya kalah di Seberang, namun saya terpilih menjadi Walikota Jambi maka Jambi Seberang Kota tetap menjadi prioritas pembangunan saya, disambut tepuk tangan dan teriakan warga. "Jambi Baru, Pemimpin Baru". (edz)

Sumber : Jambi Independent (15/12/2012)