Selasa, 15 Januari 2013

Fasha ditunggu di Pesta Bona Taon




Bertempat di gedung Puri Gracia, Kecamatan Kotabaru, Fasha bersama ratusan warga keluarga Besar Pomparan Radja Nainggolan Boru, Bere dan Ibebere se-kota Jambi dan sekitarnya tumpah ruah di gedung serbaguna tersebut. Fasha larut dalam Tor-tor bersama undangan dan Fasha diminta tampil untuk memberikan sambutan.
Dalam sambutannya, Fasha mengatakan bahwa ini merupakan kebanggaan dan kehormatan bagi dirinya bisa kembali hadir di tengah-tengah Keluarga Besar Radja Nainggolan Boru, Bere dan Ibebere. Fasha menegaskan bahwa dirinya adalah bagian dari keluarga Besar Sonak Malela  di Kota Jambi.

Kesempatan itu, Fasha juga menceritakan historinya dengan keluarga Simangunsong. Hal itu ternyata mendapat sambutan yang hangat dari hadirin yang hadir. Di penghujung pamitannya, Fasha langsung mendekati dan menyalami sahabat nya yang turut hadir seperti Paul Nainggolan dan Hotman Sitanggang.

Setelah bergabung di Puri Gracia, pada hari dan jam yang sama, Fasha langsung meluncur ke Gudang pertemuan Sopo Godang di Kotabaru. Ini juga dalam rangka menghadiri pesta Bona Taon dengan Keluarga Besar Pomparan Radja Silitonga Boru, Bere dan Ibebere. Fasha didampingi Tim Kemenangan Pasada yang diketuai Nelson Pakpahan beserta rombongan.

Tampak mendapingi juga, Erwin Pakpahan dimana istrinya adalah Boru Silitonga. Di akhir sambutannya, Fasha mengatakan bahwa, modal dasar membangun kebersamaan di kota Jambi adalah terus menjaga silaturahmi dan saling menjaga dan menghormati hubungan antar umat beragama.
“Saya adalah calon pemimpin masyarakat dan pemerintah. Maka dari itu, saya harus menjaga hubungan yang harmonis antar umat beragama,” tegas Fasha disambut tepuk tangan oleh semua hadirin.